Cara Pasang Kamera CCTV

Bagaimana Cara Pasang Camera CCTV yang Benar? – Bagi Anda yang baru memasang sebuah kamera pengawasan, pastinya akan sangat sulit untuk memahaminya karena takut salah dan sebagainya. Kenali tipenya terlebih dahulu agar proses pemasangan dapat dilakukan secara lancar. Maka, pahami cara pasang kamera cctv dengan benar.

Langkah-Langkah Cara Pasang Kamera CCTV

Untuk menghindari adanya kesalahan dalam proses pemasangan, maka Anda perlu mengetahui terlebih dahulu aspek atau komponen penting di dalamnya. Kenali setiap komponennya secara jelas, sebab ini merupakan pengetahuan mendasar apabila ingin melakukan pemasangan. Berikut langkah-langkahnya!

Pilih Lokasi Pemasangan

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah menentukan lokasi pemasangan kamera cctv tersebut. Ada beberapa aspek di dalamnya, yakni jika di dalam ruangan, pastikan untuk memilih sudut yang bisa memperlihatkan seluruh ruangan dengan jelas. Jadi semua aktivitasnya dapat terekam.

Kemudian, Anda dianjurkan untuk memasang posisi cctv yang tinggi agar terhindar dari bahaya. Lalu, menempatkan kamera cukup dekat pada area yang ingin diawasi. Pastikan juga kamera hanya memiliki tampilan langit minim pada siang hari. Tambahan, gunakan casing kamera tahan air sebagai pelindung.

Langkah Pemasangan

Tahap selanjutnya adalah langkah pemasangan. Anda perlu melakukan pengeboran lubang dan palu pada cetakan sekrup terlebih dahulu. Kemudian, kencangkan kamera secara kuat dan masukkan kabel daya kamera ke dalam soket. Lalu, pastikan untuk menghubungkan setiap ujung kabel pada input video.

Nantinya, kabel tersebut Anda hubungkan lagi ke DVR. Setelah itu, pastikan bahwa setiap ujung kabel terkunci secara baik. Sambungkan power adaptor kepada stop kontak sebagai jalur mengaliri daya. Jika menggunakan banyak kamera dalam satu kali pemasangan, maka gunakan kabel power splitter.

Menempatkan DVR

DVR merupakan komponen penting yang membantu Anda melancarkan berjalannya kamera cctv tersebut. Langkah selanjutnya yakni menempatkan DVR. Karena menyimpan rekaman dari kamera cctv, jadi harus diletakkan dalam tempat yang aman agar tidak mudah dicuri atau disalahgunakan.

Anda perlu meletakkannya di dalam kompartemen yang terkunci, sehingga menurunkan risiko adanya pencurian. Selain itu, cara ini bertujuan agar penyusup tidak dapat menghancurkan video yang sudah direkam oleh kamera cctv. Ini merupakan aspek penting dalam menjaga keamanan tempat tersebut.

Mengelola Kabel

Langkah berikutnya yakni melakukan pengelolaan kabel. Rencanakan berbagai jalur atau arah untuk semua kabel dari kamera ke unit DVR. Untuk memastikan bahwa kabel tersebut terpasang secara tepat, maka diperlukan alat bantu sebagai penopangnya.

Anda pastinya akan membutuhkan cetakan kawat agar kabel tersebut bisa terkelola dengan aman. Untuk merekatkannya, bisa menggunakan paku, nantinya ditempelkan pada cetakan kawat di sepanjang dinding dimana kamera cctv tersebut diletakkan, dan letakkanlah kabel pengintai di dalamnya.

Menghubungkan Kabel

Langkah berikutnya yakni berkaitan dengan kabel. Anda harus menghubungkan kabel video melalui port BNC. Kemudian, lepaskan sekitar 1,5 cm penutup luas kabel video tersebut, sehingga akan membantu untuk memperlihatkan kawat kepang di dalamnya.  Lalu, geser laras crimping ke kabel.

Pastikan diameter kabel tersebut lebih lebar menghadap ke ujung kabel. Lalu, lepaskan isolator putih yang menutupi kabel pada bagian paling dalamnya. Selanjutnya, masukkan kabel yang terbuka tadi ke port BNC serta kencangkan laras crimping agar koneksi aman. Terakhir, hubungkan port output ke layar.

Menyalakan Sistem CCTV

Langkah terakhir yakni menyalakan sistem cctv. Pertama, mulailah dengan menyalakan bagian kamera terlebih dahulu, lalu diikuti layar dan juga DVR. Kedua, menyiapkan DV sesuai dengan panduan pengguna. Umumnya, pedoman ini terletak dekat dengan DVR jadi bisa langsung diaplikasikan.

Setelah itu, periksalah setiap kamera guna melakukan konfirmasi. Pastikan semua kamera yang akan Anda gunakan bisa berfungsi secara baik dan mampu merekam seisi ruangan dengan meletakkannya pada sudut yang sesuai seperti penjelasan sebelumnya.

Itu tadi informasi berkaitan dengan cara pasang kamera cctv yang benar dan harus Anda lakukan setiap tahapnya agar tidak ada kesalahan ketika sudah dioperasikan. Untuk memudahkannya, maka perlu pemahaman secara mendasar terlebih dahulu, supaya nanti tidak kesulitan saat memasangkannya.

×