Beda Kamera CCTV Digital dan Analog

Beda Kamera CCTV Digital dan Analog – Yang Perlu anda ketahui agar tidak salah memilih CCTV, CCTV merupakan alat yang digunakan untuk melihat berbagai kejadian di dalam maupun luar ruangan. Tujuannya adalah membuat tempat tersebut aman dari segala hal-hal tidak diinginkan. Misalnya, pencurian, perampokan, dan lain sebagainya. Lalu, apa saja jenis serta beda kamera CCTV digital dan analogdari kamera alat tersebut?

Mengenal Apa itu CCTV?

CCTV merupakan sebuah alat yang dirancang untuk merekam semua kejadian atau aktivitas di dalam maupun luar ruangan. Pada awalnya, cctv ditemukan oleh Walter Brunch untuk digunakan sebagai perekam guna mengawasi peluncuran penerbangan roket.

Namun, seiring berjalannya waktu dan perkembangan teknologi yang terjadi di zaman sekarang, Anda bisa menjumpai cctv di manapun. Bahkan, untuk mengawasi berbagai tempat, keberadaan cctv ini cukup banyak agar keamanan di tempat tersebut terjaga.

Cctv sendiri sudah makin berkembang seiring berjalannya waktu. Kemudian, muncullah dari yang cctv analog serta digital. Mungkin beberapa dari Anda belum tahu betul mengenai keduanya dan apa perbedaannya. Untuk mengetahui lebih lanjut, simak penjelasan di bawah ini!

Kekurangan, Kelebihan, Beda Kamera CCTV Digital dan Analog

Semua benda yang diciptakan oleh manusia pastinya memiliki kekurangan serta kelebihannya. Sama halnya dengan kamera pada CCTV. Untuk memberikan wawasan lebih luas mengenai hal tersebut. Simaklah penjelasan di bawah ini secara seksama agar lebih tepat dalam memilih!

Kekurangan dan Kelebihan Kamera CCTV Digital

Sebelumnya, akan dijelaskan kekurangan serta kelebihan yang dimiliki oleh kamera CCTV digital untuk memberikan Anda informasi lebih lanjut mengenai hal tersebut, sehingga tidak terjadi kesalahan ketika melakukan pemilihan. Berikut ini penjelasan mengenai aspek keduanya, diantaranya:

Kekurangan

Kekurangan dari kamera CCTV Digital yakni berkaitan dengan instalasinya. Di sini, Anda membutuhkan pemahaman yang tepat agar bisa menginstal kamera tersebut. Selain itu, pengguna harus melakukan pengaturan yang lebih rumit daripada biasanya.

Penggunaan kabel yang terlalu panjang akan membuat jaringan tidak stabil. Jadi, harus dibawah 100 m saja. Tentu ini memberatkan apabila meletakkan cctv di luar ruangan. Ditambah lagi, ketentuan harga tipe kamera ini lebih mahal, sehingga Anda perlu menyiapkan budget jumlah besar.

Kelebihan

Selain kekurangan, kamera cctv digital juga memiliki kelebihan yang bisa diandalkan oleh para penggunanya. Pertama, instalasi kabel lebih mudah juga simple. Kedua, harga kabel UTP dan RJ45 lebih murah, lebih tahan terhadap noise serta intervensi. Selain itu, sistem akan lebih aman.

Mengapa demikian? Karena sistem tersebut nantinya lebih secure dan juga bisa ditransmisikan melalui wireless. Selain itu, peralatan yang diperlukan untuk integrasi juga menjadi lebih sedikit. Pada kamera jenis ini, aka nada sistem TCP/IP dengan fitur yang bisa terus berkembang seiring zaman.

Kekurangan dan Kelebihan Kamera CCTV Analog

Berikutnya berkaitan dengan kekurangan serta kelebihan dari kamera CCTV analog yang wajib Anda ketahui untuk menghindari hal-hal tidak diinginkan saat pemasangan. Simaklah informasi di bawah ini dengan seksama, diantaranya:

Kekurangan Kamera CCTV Analog

Kekurangan dari kamera CCTV analog tidaklah terlalu banyak namun perlu juga Anda ketahui. Pertama, instalasi kabel lebih berat daripada yang digital. Kedua, harga kabel coaxial serta connector BNCnya lebih mahal dari biasanya, sehingga budget untuk membeli ini harus lebih banyak.

Ketiga, memerlukan kabel lebih banyak untuk power, data, dan juga video, sehingga peralatannya pun dibutuhkan lebih dari satu. Disamping itu, kamera CCTV Analog ini juga mudah terpengaruh noise serta intervensi.

Kelebihan Kamera CCTV Analog

Berkaitan dengan kelebihannya, ada beberapa aspek yang patut diacungi jempol. Pertama, variasi produk kamera, DVR hingga peralatan pendukungnya sangatlah banyak, sehingga memberikan keleluasaan pada pengguna untuk melakukan pemilihan dan penyesuaian pada kebutuhannya.

Kedua, Anda tidak lagi memerlukan pengetahuan dasar untuk mempelajarinya. Ketiga, yakni harganya sangat terjangkau dan lebih murah daripada kamera CCTV digital, namun tidak mengurangi resolusi gambar, sebab terlihat real. Selanjutnya, konfigurasi yang dilakukan mudah.

Demikianlah informasi yang berkaitan dengan kamera cctv digital dan analog. Dalam memilih sebuah tipe kamera, sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan Anda, karena hal tersebut akan berpengaruh besar pada proses pemasangan atau penggunaannya.

×